Lewati ke konten utama
Taman arena bermain

7 Tips Ciptakan Arena Bermain di Taman Kecil Depan Rumah

Ketika Anda memiliki lahan yang cukup luas untuk menjadi taman di depan rumah, akan sayang sekali jika tidak dimanfaatkan semaksimal mungkin. Apalagi jika ada anak-anak di rumah Anda, maka Anda bisa memanfaatkannya menjadi arena bermain. Jadi, anak bisa bermain dengan lebih bebas dan aman di bawah pengawasan Anda tanpa perlu repot pergi ke mana pun.

Lalu, bagaimana ya cara menciptakan arena bermain kecil di taman depan rumah? Berikut ini 7 tipsnya untuk Anda:

1. Gunakan Rumput Artifisial

Taman arena bermain
Photo by Peter Burdon on Unsplash

Untuk mempermudah perawatan, Anda disarankan menggunakan rumput artifisial atau rumput elastis pada taman depan rumah. Tidak perlu khawatir dengan kualitasnya, karena saat ini sudah tersedia banyak rumput buatan berkualitas yang memiliki tekstur lembut, sehingga nyaman untuk duduk maupun berbaring di atasnya. Anda hanya perlu memastikan rumput memiliki instalasi pembuangan air yang tepat dan selalu terjaga kebersihannya agar bisa memanfaatkannya dengan aman.

2. Pasang Kanopi

Taman arena bermain
Image by topntp26 on Freepik

Anda bisa memasang kanopi pada bagian atas arena bermain supaya Anda dan anak Anda bisa bermain kapan pun, termasuk saat hujan maupun panas terik. Namun, jika Anda ingin menggunakan atap transparan supaya bisa mendapatkan sumber cahaya alami, Anda bisa menggunakan atap kanopi yang dapat menahan panas, sehingga membuat Anda merasa lebih nyaman.

3. Tanam Pohon

Taman arena bermain
Image by suksao on Freepik

Ada baiknya jika Anda menanam pohon yang berukuran cukup besar pada arena bermain ini untuk memberikan suasana teduh. Cukup 1 pohon saja, tetapi pilihlah pohon yang cukup rindang atau memiliki daun yang cukup lebat, seperti pohon mangga.

4. Buat Jalan Setapak

Taman arena bermain
Photo by Tile Merchant Ireland on Unsplash

Untuk mempercantik taman dan arena bermain, Anda bisa menambahkan jalan setapak pada taman ini. Apalagi jika Anda menggunakan rumput asli, maka jalan setapak ini bisa mencegah rumput cepat rusak karena diinjak. Misalnya, buatlah jalan setapak untuk menuju ke kolam ikan, jembatan kecil, maupun area lainnya pada taman Anda.

5. Tambahkan Alat Bermain

Taman arena bermain
Photo by Tile Merchant Ireland on Unsplash

Bagi Anda yang memiliki anak laki-laki, bisa menambahkan gawang kecil pada arena bermain ini. Untuk arena bermain seperti ini, ada baiknya jika membuat ruang kosong di bagian tengah taman agar menyerupai lapangan bola mini. Untuk penempatan gawangnya, hindari meletakkannya di depan jendela rumah untuk mencegah risiko jendela pecah akibat terkena bola.

6. Pasang Ayunan

Taman arena bermain
Photo by Gabriel on Unsplash

Bermain ayunan sore hari bersama anak, pasti terasa menyenangkan. Apalagi ayunan menjadi salah satu mainan yang disukai oleh siapa saja, tidak peduli anak-anak, orang dewasa, laki-laki, maupun perempuan. Jadi, tidak ada salahnya jika Anda memasang ayunan di rumah dan tempatkan pada area yang cukup teduh agar lebih nyaman saat memainkannya.

7. Berikan Ruang Santai

Taman arena bermain
Image by freepik

Selain arena bermain untuk anak, tentunya Anda juga membutuhkan ruang khusus untuk bersantai sambil mengawasi anak bermain. Anda bisa menambahkan tempat duduk yang terbuat dari kayu maupun material lainnya. Selain sebagai tempat mengawasi anak Anda bermain, ruang bersantai ini juga bisa menjadi tempat bersantai bersama Anda dan keluarga.

Setiap anak memiliki karakteristik dan kesukaannya masing-masing, jadi sangat penting bagi Anda untuk memerhatikan hal tersebut saat merancang arena bermain untuk Anda. Selain menerapkan berbagai tips di atas, tidak ada salahnya jika Anda turut menyertakan anak Anda dalam merancang arena bermainnya, sehingga anak akan merasa bersemangat dan senang karena diberikan kesempatan untuk terlibat langsung.

Jika Anda membutuhkan material bangunan dalam perancangan taman dan arena bermain anak, Anda bisa menggunakan berbagai material dari SCG CBM. Dari mulai semen ramah lingkungan, Readymix Jayamix by SCG, SCG Mortar Perekat Keramik, dan masih banyak lagi. Semua material bangunan telah terjamin kualitasnya untuk membantu Anda menciptakan bangunan yang Tahan Guncang, Pantang Tumbang.

Bagikan: