Lewati ke konten utama
granit dinding

Kelebihan dan Kekurangan Granit Dinding di Rumah

Granit menjadi pilihan banyak orang yang ingin menggunakan keramik dengan motif elegan dan juga kokoh. Bahkan, tidak hanya untuk dipasang pada lantai saja, granit juga banyak digunakan untuk pemasangan pada dinding. Mungkin Anda sudah sering melihatnya saat berada di gedung perkantoran, tetapi penggunaan granit dinding juga mulai banyak dilakukan untuk keperluan pribadi di rumah.

Baca Juga: Ini Kelebihan dan Kekurangan Granit Untuk Lantai

Apakah Anda tertarik untuk menggunakannya juga? Sebelum melakukannya ada baiknya jika Anda mengetahui berbagai kelebihan dan kekurangan memasang granit dinding di rumah terlebih dahulu:

Kelebihan Menggunakan Granit Dinding

granit dinding
Photo by Freepik

1. Tahan Gores

Granit memiliki sifat yang tahan goresan, meskipun terkena benda tajam sekali pun. Jadi, sangat baik untuk melindungi permukaan dinding, terutama di area yang mudah atau rawan terkena benturan secara berulang.

2. Mudah Dibersihkan

Granit dinding memiliki permukaan yang licin, sehingga akan lebih mudah dibersihkan jika dibandingkan dengan dinding biasa. Jadi, jika dipasang pada area yang rawan kotor, seperti ruang bermain anak atau dapur, granit dinding akan sangat tepat. Cukup membersihkannya dengan kain lap basah dan sabun jika diperlukan, maka kotoran akan menghilang dengan mudah.

3. Kokoh dan Tidak Mudah Retak

Granit memiliki sifat yang kokoh dan tidak mudah retak, bahkan ketika terkena benturan yang cukup keras sekali pun. Tidak hanya itu, granit juga memiliki sifat yang tahan terhadap cairan kimia. Granit juga tahan terhadap perubahan cuaca yang terjadi, baik dari risiko retak akibat perubahan suhu maupun dari risiko jamur.

4. Memberikan Kesan Elegan

Granit memiliki motif yang alami dan terlihat mewah, sehingga akan memberikan kesan elegan pada ruangan. Meskipun begitu, granit tetap cocok untuk digunakan pada ruangan dengan konsep apa pun. Bahkan, motifnya bisa menguatkan nuansa konsep yang digunakan pada sebuah ruangan.

Kekurangan Menggunakan Granit Dinding

granit dinding
Photo by Freepik

Namun, di balik berbagai kelebihannya, sudah jelas bahwa granit dinding juga pasti memiliki kekurangan, di antaranya yaitu:

1. Motif Tidak Teratur

Bagi Anda yang menyukai motif sangat teratur, maka granit kurang sesuai dengan Anda. Granit terbuat dari batu alam yang benar-benar alami kemudian diproses, sehingga siap pakai. Jadi, granit memiliki motif yang tidak teratur dan tidak bisa ditata sesuai pola tertentu. Bahkan, terkadang warna granit juga bisa berbeda satu sama lainnya, sehingga akan sulit untuk membuat dinding terlihat seragam.

Baca Juga: 7 Ragam Jenis Batu Alam. Cocok untuk Hunian!

2. Harga yang Tinggi

Harga granit jauh lebih tinggi dibandingkan dengan keramik biasa. Untuk pemasangan pada dinding yang membutuhkan jumlah banyak, pastinya akan membuat biaya pembangunan rumah menjadi lebih tinggi, sehingga harus dipertimbangkan dengan baik sebelum memutuskan untuk menggunakannya.

3. Bobot yang Berat

Granit memiliki bobot yang lebih berat jika dibandingkan dengan keramik biasa, jadi perencanaan untuk pemasangan granit harus dimulai sejak awal. Dengan begitu, Anda bisa membuat pondasi dan rangka untuk dinding yang sesuai agar bisa menahan bobot granit dinding tersebut. Secara tidak langsung, biaya yang dibutuhkan untuk pembuatan struktur bangunan yang lebih kokoh ini pastinya juga akan meningkat.

4 Ide Menggunakan Granit Dinding

Setelah mengetahui kelebihan dan kekurangan menggunakan granit dinding, jika Anda masih tertarik untuk menggunakannya, berikut ini adalah beberapa ide yang bisa Anda gunakan:

1. Granit yang Sama pada Dinding dan Lantai

granit dinding
Photo by Freepik

Menggunakan motif yang sama pada semua sisinya? Kenapa tidak? Cara ini tetap bisa membuat ruang di rumah Anda tetap terlihat menarik kok. Anda bisa juga menyesuaikan dengan furnitur yang senaga agar terlihat semakin serasi.

2. Granit dengan Motif Kontras pada Satu Sisi

granit dinding
Photo by Freepik

Anda bisa memilih granit dengan motif yang kontras dengan nuansa lainnya di ruangan tersebut. Cara ini biasanya dipilih untuk memberikan fokus pada satu titik tertentu di ruangan.

3. Granit pada Satu Sisi Dinding

granit dinding
Photo by Freepik

Anda tidak harus menggunakan granit dinding pada seluruh bagian dinding ruangan kok, Anda bisa juga hanya menggunakannya pada salah satu sisi saja. Misalnya di bagian belakang sofa saja.

4. Granit dengan Nuansa Gelap pada Satu Sisi Ruangan

granit dinding
Image by we-o_rd35qlqp7yqyp0thf from Pixabay

Suka nuansa yang agak gelap? Anda bisa menggunakan granit berwarna gelap dan kemudian meletakkan furniture dengan warna yang senada di depannya. Cara ini bisa membuat ruangan terlihat lebih elegan dan unik.

Itulah berbagai informasi seputar granit dinding. Jika Anda ingin menggunakannya, jangan lupa memastikan bahan yang Anda gunakan untuk pembuatan dinding adalah material bangunan yang berkualitas. Untuk merekatkan granit atau keramik pada dinding dan lantai, Anda dapat menggunakan mortar perekat keramik untukĀ  daya rekat yang tinggi dan praktis digunakan. Jadi, dinding Anda akan kokoh dan tahan lama.

Bagikan: