Keterbatasan lahan menjadi masalah yang umum terjadi, terutama di kawasan perkotaan. Lahan yang bisa dimanfaatkan untuk membangun rumah minimalis banyak dialihfungsikan sebagai area komersial, area penghijauan, hingga area hiburan. Hal ini menyebabkan semakin terbatasnya lahan yang tersedia untuk dimanfaatkan sebagai area hunian berupa rumah minimalis. Untuk menyiasati hal tersebut, kehadiran hunian vertikal seperti rumah susun atau apartemen semakin banyak dibangun.
Maraknya pembangunan apartemen membuat ketersediaan rumah tapak menjadi semakin langka, kalaupun ada, ukurannya menjadi lebih sempit dengan harga yang lebih tinggi. Jika Anda adalah salah satu pemilik rumah minimalis, jangan khawatir. Berikut ini adalah 3 tips inspirasi rumah yang bisa Anda terapkan agar konstruksi bangunan rumah Anda terlihat lebih luas.
Kurangi penggunaan sekat antar ruangan
Kehadiran konstruksi bangunan berupa dinding atau aksesoris interior rumah seperti lemari atau furnitur lain yang memisahkan satu ruangan dengan ruangan lain sangatlah tidak disarankan dalam rumah minimalis. Dengan konsep open space, Anda akan mendapatkan kesan ruangan yang lebih luas. Contohnya, Anda bisa membiarkan ruang keluarga menyatu dengan ruang makan dan dapur agar ruangan tersebut menjadi lebih luas. Jika Anda memiliki area outdoor yang bersebelahan langsung dengan ruangan lain, sebaiknya Anda menggunakan pintu kaca atau jendela kaca yang lebar agar ruangan terasa lebih luas.

Tambahkan elemen horizontal
Furnitur atau elemen konstruksi bangunan yang memiliki bentuk horizontal atau melebar juga bisa membantu menyiasati mata untuk membuat ruangan dan bangunan menjadi terlihat lebih lebar. Dimulai dengan memberikan tali air horizontal di bagian fasad rumah hingga menambahkan furnitur atau aksesoris ruangan yang melebar, rumah minimalis Anda bisa terlihat lebih luas dalam sekejap.
Gunakan furnitur multifungsi
Popularitas furnitur multifungsi semakin menanjak dengan semakin berkurangnya lahan yang tersedia untuk hunian. Anda bisa memanfaatkan sofa yang bisa diubah fungsinya menjadi kasur sebagai tempat tidur tambahan. Ada juga tempat duduk yang memiliki alas yang bisa dibuka sehingga Anda bisa memanfaatkannya sebagai tempat penyimpanan. Di kamar tidur, Anda bisa memilih penggunaan dipan yang memiliki laci-laci yang juga bisa dimanfaatkan sebagai tempat penyimpanan. Dengan penggunaan furnitur multifungsi tersebut, Anda bisa menghemat ruang tanpa mengurangi fungsi dari furnitur yang tersembunyi dalam furnitur utama.
Selain ketiga tips inspirasi rumah di atas, Anda juga harus memastikan bahwa rumah minimalis Anda selalu terlihat rapi. Rumah yang berantakan tentunya akan membuat ruangan terlihat lebih sempit dari aslinya. Oleh karena itu, diperlukan banyak area penyimpanan yang bisa Anda dapatkan dari furnitur multifungsi seperti disebutkan di atas.
Bagikan: