Lewati ke konten utama
lemari kaca

Inspirasi 10 Lemari Kaca yang Cocok Ditaruh di Kamar

Lemari yang Anda gunakan untuk menaruh pakaian di kamar tidur—yang diberi kaca atau polosan? Bisa jadi, di setiap kamar di rumah ada beberapa model lemari pakaian yang diaplikasikan. Ada yang polosan tanpa kaca dan ada juga full kaca untuk menciptakan kesan nan luas pada kamar. 

Dari segi fungsi, baik lemari polosan dan lemari kaca sama-sama digunakan untuk menaruh pakaian. Namun, khusus untuk lemari kaca, menawarkan beberapa kelebihan: hemat tempat, praktis karena bisa langsung bercermin, dan sebagainya. Jadi, gimana, tertarik untuk mengaplikasikan lemari kaca di rumah? 

Intip dahulu beberapa model lemari pakaiannya di kelanjutan artikel ini, yuk!

1. Lemari dengan Kaca Besar

lemari kaca
Photo by Freepik

Pertama, lemari pakaian dengan kaca berukuran besar seperti yang terlihat pada gambar di atas. Mengaplikasikan lemari pakaian seperti ini dapat membuat kamar tidur semakin cantik, lho, dan terkesan luas karena lemarinya ditempelkan langsung ke dinding sehingga tidak membutuhkan banyak space di kamar.  

2. Lemari dengan 4 Sekat

lemari kaca
Photo by Freepik

Kedua, mengaplikasikan lemari pakaian yang dilengkapi dengan empat sekat kaca berukuran kecil kemudian bagian sampingnya dibiarkan terbuka. Meski di atas, lemarinya ditaruh di dapur, akan tetapi mencontoh model lemari ini untuk menaruh pakaian di kamar tentu bisa menjadi pilihan. Tidak jauh berbeda dengan lemari pertama, lemari model ini pun ditempelkan langsung ke dinding. 

3. Lemari dengan Banyak Sekat Kecil

lemari kaca
Photo by Freepik

Ketiga, lemari dengan banyak sekat seperti yang bisa dilihat langsung pada gambar. Walaupun ukurannya tidak terlalu besar, namun lemari ini cocok untuk Anda yang mau membuat kamar tidur terlihat lebih unik karena sekatnya sengaja dibuat terpisah-pisah. Di setiap sekatnya, nanti bisa ditaruh pakain yang sudah dilipat dan disetrika. Bisa juga menaruh tas, sepatu, dan lainnya. 

4. Lemari Model Leter L

lemari kaca
Photo by Freepik

Keempat, untuk menambah kesan yang mewah pada kamar tidur, maka bisa mengaplikasikan model lemari leter L. Bukan cuma mewah, tapi, lemari model ini juga bisa digunakan untuk menaruh banyak barang seperti pakaian, tas, bantal, sepatu, dan lainnya. Jadinya, Anda tidak perlu menambah lemari lagi untuk menaruh tas maupun sepatu. 

Baca Juga: Mau Menata Lemari Pakaian? Coba Ikuti Tips Ini, ya!

5. Lemari Model Leter U

lemari kaca
Gambar oleh Mike Gattorna dari Pixabay

Kelima, lemari pakaian model leter U lengkap dengan kaca yang menutupi lemarinya. Model lemari ini cocok diaplikasikan kalau memiliki ruangan kamar yang besar supaya bisa membuat sekat banyak seperti yang terlihat pada gambar serta ditambahkan meja penyimpanan di bagian tengahnya. 

6. Lemari Model Klasik

Keenam, jika mau menampilkan kesan zaman dahulu atau klasik, maka bisa memilih model lemari seperti yang terlihat pada gambar di atas. Berbeda dengan lemari sebelumnya, lemari ini tidak ditempelkan ke dinding dan hanya memiliki dua pintu lengkap dengan kaca di bagian tengahnya. Kebanyakan, lemarinya terbuat dari kayu sehingga semakin menambah keestetikan. 

7. Lemari Kayu

lemari kaca
Gambar oleh Homeo Grapher dari Pixabay

Ketujuh, lemari kayu yang terdiri dari banyak sekat dan untuk referensinya bisa melihat contoh gambar di atas. Mengaplikasikan lemari model ini dapat membuat suasana kamar tidur terlihat semakin elegan. Kesan natural yang ditonjolkan oleh lemari ini juga membuat desain interior yang diaplikasikan semakin kuat. 

8. Lemari 2 Pintu

lemari kaca
Photo by Edwin Petrus on Unsplash

Kedelapan, model lemari dua pintu yang terlihat simpel, namun tetap bisa memberikan kesan cantik pada kamar tidur. Menariknya, lemari ini bisa dipindah-pindahkan letaknya, lho, karena pemasangannya tidak ditempelkan ke dinding. Ukurannya pun tidak terlalu besar, sehingga tidak akan memakan banyak space di kamar tidur. 

Baca Juga: Cari Tahu Standar Ukuran Lemari Pakaian, Yuk!

9. Lemari Model Minimalis

lemari kaca
Photo by reisetopia on Unsplash

Kesembilan, lemari dengan model minimalis, di mana salah satu sisi lemarinya diberi tambahan kaca dan satu lagi dibiarkan terbuka. Biasanya, bagian yang terbuka ditaruh pakaian-pakaian yang digantung, sementara bagian satunya untuk pakaian yang dilipat. Bentuknya yang elegan dan warnanya yang bisa dipadukan dengan kamar tidur akan semakin menambah kesan cantik. 

10. Lemari dengan 5 Sekat

Kesepuluh, lemari dengan lima sekat dan hampir mirip dengan lemari empat sekat, model ini pun langsung ditempelkan ke dinding. Mengaplikasikan model lemari ini akan membuat ruangan kamar tampak lebih luas. Ukuran lemarinya juga besar sehingga bisa digunakan untuk meletakkan berbagai barang di dalamnya. 

Itu dia beberapa model lemari kaca yang bisa diaplikasikan di kamar tidur supaya terlihat mewah. Akan bertambah elegan lagi kalau mengaplikasikan desain-desain yang menarik dengan melihat inspirasi desainnya di SCG CBM. Bukan cuma inspirasi, SCG CBM juga menyediakan bahan bangunan, lho, seperti  Beton instan

Produk semen dari SCG CBM terdiri dari beberapa macam seperti Semen SCG PCC, Semen SCG OPC, dan Semen Bezt. Ketiga semen ini diformulasikan khusus dengan teknologi ramah lingkungan supaya sesuai untuk pekerjaan yang membutuhkan keterampilan dan memiliki tekstur semen lebih halus. Produknya bisa dicek di sini!

Bagikan: